Kamis, 26 Agustus 2021

Cara Pembayaran Facebook Ads Dengan Menggunakan Kartu Jenius

Cara pembayaran facebook ads dengan menggunakan kartu jenius

Ini di peruntungkan untuk anda yang beriklan di facebook ads, yang menggunakan akun iklan business manager, bukan akun iklan personal, yang jika anda menggunakan akun iklan personal maka tidak perlu menggunakan kartu jenius sebagai metode pembayaran nya maupun kartu kredit. karena itu hanya ada pada akun iklan business manager.



Saya tidak akan menjelaskan kedua type akun iklan tersebut secara detail, namun yang perlu anda ketahui, jika anda memang ingin membangun bisnis online secara serius dan menjadikan media traffic facebook ads sebagai salah satu cara untuk mendatangkan pengunjung ke website / toko online anda. Maka sangat saya rekomendasikan menggunakan akun business manager. Kenapa ? Karena disana sudah tersedia fiture yang sangat kompleks untuk menahkodai sebuah bisnis.


Sebalik nya jika anda menggunakan akun personal, bagi tahap pemula mungkin tidak masalah dan metode pembayaran nya pun bisa menggunakan bank transfer lokal. TAPI Sangat beresiko uang anda akan hangus apabila terjadi ADS MANAGER ERROR ( AME ) Atau akun iklan anda kebannded karena sesuatu hal oleh facebook. Karena dengan metode pembayaran bank transfer anda mengharuskan untuk membayar iklan terlebebih dahulu, berbeda jika anda menggunakan kartu kredit atau alternatif nya kartu jenius jika anda tidak punya kartu kredit. Yaitu bayar iklan nya belakangan

Baiklah mungkin dari anda ada yang tidak punya kartu kredit maupun tidak menginginkan kartu kredit karena alasan khusus. Dan disini saya akan menjelaskan perbedaan kartu jenius dan kartu kredit secara singkat tapi intinya tersampaikan.

Kartu kredit : Anda berhutang dengan bank karena biaya yang anda keluarkan akan di bayarkan oleh bank tersebut yang tentu ada bunga 🙂

Kartu jenius : Anda tidak berhutang, karena di dalam jenius system nya adalah uang anda di transfer ke dalam akun jenius anda, yang nanti nya bisa di gunakan untuk iklan.

Lalu persamaan nya dimana saat beriklan di facebook ?

Kedua kartu diatas untuk digunakan beriklan di facebook dengan type akun iklan business manager, dan kesamaan nya bayar nya belakangan alias anda beriklan dahulu baru bayar..  tapi khusus untuk jenius seperti yang sudah saya jelaskan anda harus memiliki saldo di rekening jenius anda, jika baru pertama kali beriklan minimal 50.000 dan jika sudah sering beriklan maka facebook pun akan semakin percaya maka tidak perlu ada saldo di akun jenius anda. TAPI Pada saat ada penagihan iklan anda harus segera isi saldo anda, jika tidak maka iklan anda akan mati. Dan tidak bisa beriklan sampai anda membayarnya dan jika tidak bayar – bayar tentu yang paling fatal adalah kartu jenius anda akan di banned oleh facebook, jadi jangan membuat masalah yah 🙂

Cara Pembayaran Facebook Ads Dengan Menggunakan Kartu Jenius

Cara pembayaran facebook ads dengan menggunakan kartu jenius Ini di peruntungkan untuk anda yang beriklan di facebook ads, yang men...